14 Agustus 2023
Dua kendaraan milik Asheville Police Department dibakar pada pagi hari tanggal 14 Agustus.
Asheville Fire Department merespons tempat kejadian dan memadamkan dua mobil polisi yang dibakar di dekat blok 30 Lynndale Avenue di West Asheville.
Tempat parkir ini terletak di belakang pusat sumber daya APD West Asheville di Haywood Road dan digunakan oleh departemen untuk memarkir mobil.
Asheville Fire Department mengatakan, “Tidak ada informasi yang kami miliki selain bahwa kami meyakini itu adalah pembakaran dan sedang diinvestigasi”.
Via: Act for Freedom Now!